Dampak Globalisasi bidang Ekonomi
Designed by rawpixel.com / Freepik

A. DAMPAK POSITIF

1. Bebasnya Pasar Internasional
Pasar internasional sendiri merupakan pasar jual beli produk/jasa yang berasal dari beberapa negara. Kehadiran pasar internasional ini dapat dimanfaatkan oleh sebuah perusahaan yang penjualan produk/jasanya sudah melampaui kebutuhan dari konsumen di wilayah domestik perusahaan tersebut.
2. Kemudahan dalam Kegiatan Ekspor dan Impor
Kegiatan ekspor dapat memberi manfaat bagi sebuah negara untuk meningkatkan pendapatan negara, mengenalkan produk suatu negara di pasar global, membuka lapangan pekerjaan, dan memperluas produksi. Sementara kegiatan impor bermanfaat untuk menstabilkan harga, mempermudah memperoleh bahan baku, dan memudahkan pemenuhan kebutuhan akan suatu barang atau jasa
3. Masuknya Perusahaan Asing ke Sebuah Negara
Perusahaan-perusahaan yang berasal dari luar negeri dapat leluasa masuk ke sebuah negara dan membuka peluang produk-produk yang berasal dari pasar global masuk ke pasar domestik.
Masuknya perusahaan-perusahaan asing ke sebuah negara dapat memberikan manfaat seperti memperluas lapangan kerja bagi masyarakat di negara tempat perusahaan
4.Terciptanya Bisnis E-commerce
Bisnis e-commerce merupakan bisnis yang potensial di dunia yang serba modern ini karena didukung oleh perkembangan teknologi serta industri telekomunikasi dan informasi.
5. Meningkatnya Sektor Pariwisata
Pariwisata merupakan sektor penting yang bisa menjadi tumpuan ekonomi bagi suatu negara, oleh karena itu dengan adanya globalisasi dapat menjadi ajang antar negara untuk mempromosikan wisatanya.

B. DAMPAK NEGATIF

1. Terhambatnya Pertumbuhan Industri Lokal
Arus globalisasi yang pesat pada bidang ekonomi menyebabkan ketergantungan pada perusahaan-perusahaan multinasional, akibatnya laju sektor industri lokal tidak bisa berkembang dengan baik.
2.  Kegiatan Impor yang Melebihi Kegiatan Ekspor
Hal ini disebabkan oleh ketergantungan sebuah negara akan suplai produk dari luar negeri, sehingga negara tersebut tidak mampu bersaing dalam mengembangkan kegiatan ekspornya.
3. Kesenjangan Sosial Meningkat
Persaingan bebas di pasar internasional menyebabkan industri negara maju akan semakin berkembang dan menghambat pertumbuhan industri di negara berkembang.
4. Tumbuhnya Kapitalisme
Kapitalisme sendiri merupakan sistem ekonomi yang dikuasai oleh pemilik swasta dengan tujuan mencari keuntungan dalam ekonomi pasar. Kapitalisme terjadi ketika pihak swasta menguasai sektor perdagangan, industri dan produksi.
Dalam sistem ekonomi kapitalisme keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan hanya dapat dinikmati oleh pihak pemegang saham, sementara di sisi lain kesejahteraan karyawan atau buruh tidak ikut meningkat.

C. Sikap Kritis dalam Menghadapi Globalisasi

1. Mengembangkan sikap aktif, kreatif, dan keterampilan dalam berkomunikasi
2. Mencintai produk dalam negeri
3. Memanfaatkan keunggulan alat teknologi sesuai fungsi dan kebutuhan
4. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia
5. Meningkatkan rasa nasionalisme

D. KESIMPULAN

Dari penjabaran diatas dapat diketahui bahwa globalisasi di bidang ekonomi dapat memberikan dampak positif yang menguntungkan sekaligus memberikan dampak negatif yang sangat merugikan.
Oleh karena itu, kita sebagai manusia yang hidup di era modern ini harus bisa menyikapi perkembangan zaman dengan bijak.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.