“Menceritakanmu” adalah single terbaru yang dirilis oleh Batas Senja pada tanggal 14 Februari 2024, menjadikannya sebagai hadiah yang sempurna untuk merayakan hari kasih sayang. Lagu ini ditulis oleh Masitong, yang menggambarkan sebuah hubungan yang saling menghargai dan melengkapi satu sama lain. Pesan yang disampaikan dalam lagu ini adalah pentingnya untuk bangga akan segala kelebihan pasangan kita di depan orang lain, sambil menjaga privasi dan menutupi kelemahan mereka sekecil apapun.
Jangan Lupa Baca Juga : Mesosphere Eksplorasi Evolusi Grunge dari Bogor ke Panggung Nasional
Batas Senja adalah sebuah band yang selalu mengangkat tema-tema sosial, kehidupan, cinta, dan motivasi dalam setiap karyanya. Mereka dibentuk pada tanggal 17 Agustus 2014, awalnya dengan 7 personel, termasuk Masitong sebagai gitaris dan vokalis, Bella sebagai vokalis, Anjas sebagai bassis, Juli sebagai pemain cuk, Sarah sebagai pemain gitar akustik, dan Elzino sebagai drummer.
Namun, seiring dengan perjalanan waktu, Batas Senja mengalami beberapa pergantian personel. Hingga pada tahun 2023, mereka tetap solid dengan enam anggota, termasuk Masitong, Erica, Carissa, Elzino, Andree, dan Pebian, masing-masing membawa warna dan energi baru ke dalam band.
Batas Senja telah melahirkan beberapa hits single seperti “Alenia”, “Kertas dan Pena”, “Kan Menua”, “Nanti Kita Seperti Ini”, dan “Kemana Kita Hari ini”. Lagu “Menceritakanmu” direkam di Harmonic Records dengan Masitong sebagai direktur musik dan juga bertanggung jawab atas proses mixing dan mastering bersama Vian Harmonic.
Dibawah manajemen MST Music dan distribusi digital melalui Sintesa Pro, Batas Senja berharap bahwa lagu ini akan menjadi bagian dari khazanah musik Indonesia yang beragam dan disukai oleh para pecinta musik tanah air. Dengan dedikasi mereka terhadap musik yang menginspirasi dan memotivasi, Batas Senja berharap dapat terus meramaikan industri musik Indonesia dengan karya-karya mereka yang memukau.